Ruang Rapat Minimalis

Ruang Rapat Minimalis di Jakarta Barat untuk UMKM

Dalam kehidupan dunia kerja, kita tidak dapat dihindarkan dari adanya kegiatan rapat, entah bersama rekan di kantor maupun di perusahaan lain. Hal itulah yang menjadikan ruang rapat minimalis sangat diperlukan di setiap kantor. Dengan adanya ruang ini, diskusi yang berlangsung jadi lebih fokus.

Menjadi rahasia umum jika ruang meeting perlu dioptimalkan supaya pekerjaan dari berkembang dan lancar. Maka dari itu, sebagai owner perusahaan wajib memperhatikan dengan ekstra terkait fitur maupun desain pada ruang meeting, supaya menghadirkan suasana yang tenang dan nyaman. Dengan begitu, rapat yang berjalan akan semakin menyenangkan dan lancar.

6 Inspirasi Desain Ruang Rapat Minimalis

Di bawah ini kami akan memberikan beberapa inspirasi terkait desain yang sering diaplikasikan pada ruangan meeting. Mau tahu apa saja? Yuk lihat uraian berikut!

1. Ruangan meeting bertema homey

Ruang meeting yang berkonsep homey ini sering ditemukan di berbagai perusahaan rintisan. Dengan konsep seperti ini, diharapkan dapat membuat peserta rapat nyaman layaknya di rumah sendiri, sehingga dapat menghasilkan berbagai ide kreatif. Biasanya ruangan berkonsep homey akan menampilkan kesan vintage, karena didominasi oleh elemen kayu, seperti pada bagian dinding dan atapnya.

Sementara di bagian lantainya, kadangkala ditambahkan karpet supaya menghilangkan kesan kaku selama bekerja. Supaya lebih estetik, tambahkan juga beberapa dekorasi seperti rak, tanaman, dan lain sebagainya.

2. Ruang meeting kekinian

Kantor dengan didominasi generasi muda, ruangan meeting dengan konsep kekinian memang mudah sekali ditemukan. Umumnya di dalam ruangan ini terdapat berbagai elemen yang menggambarkan karakteristik anak muda. Baik dari pemilihan dekorasi, pemilihan warna, hingga desain kursi dan mejanya. Pasalnya para anak muda ini sangat mendahulukan kombinasi, sehingga desainnya tidak kaku dan lebih fleksibel. Contohnya yaitu menyertakan beberapa quotes pada dinding atau bisa juga menggantikan bangku dengan bean bag.

3. Desain industrial

Desain satu ini sangat identik dengan bangunan yang belum rampung. Pada umumnya, desain ini memiliki dinding dari batu bata ataupun belum dilakukan pengecatan seluruhnya. Tidak hanya itu, terdapat elemen lainnya yang bisa dijadikan sebagai pelengkap, seperti beton, besi, dan lain sebagainya. Jika ingin lebih menarik, pasanglah lampu gantung maupun kipas angin pada langit-langit.

Konsep desain ini dinilai mampu menjadikan ruangan lebih menarik, namun kesan vintage dan tegasnya tidak hilang. Meskipun begitu, jangan lupa juga untuk perhatikan budgetnya supaya tidak melebihi dari jumlah yang ditentukan.

4. Gaya kontemporer

Style desain kontemporer memiliki konsep yang identik dengan konsep kekinian, sifat yang dimilikinya lebih dinamis serta tidak terpaku dalam suatu masa. Ruangan dengan desain ini biasanya mempunyai perabotan, hingga penataan ruang yang bersifat modern. Dengan begitu, kesan yang ditimbulkan akan terlihat elegan.

Tidak hanya itu, penataan jendela dan lampu yang ditata dengan maksimal akan membuat ruangan jadi tampak berkelas. Diharapkan dari penentuan desain satu ini dapat memacu semangat dan kreativitas para audiens saat memberi masukan untuk perusahaan.

5. Desain ala kafe

Ruangan rapat dengan konsep ala kafe pastinya menjadi pilihan yang menyenangkan, supaya anggota rapat lebih bersemangat lagi ketika menghadiri rapat ini. Konsep kafe ini tentunya membuat kamu tidak merasakan kembali suasana monoton, tetapi suasana santai. Akan tetapi, ada baiknya tetaplah menyertakan kursi dan meja panjang supaya tidak menghilangkan kesan profesional. Dengan suasana senyaman ini, bukan tidak mungkin produktivitas peserta rapat dapat meningkat.

6. Memberikan sentuhan mural

Ruangan yang diberikan sentuhan seni pada dindingnya, merupakan salah satu alternatif jika kamu merasa bosan dengan tampilan yang itu-itu saja. Semua bagian dindingnya tidak harus diberikan unsur seni, karena akan membuat ruangan jadi sesak. Tambahkan sedikit saja mural untuk menampilkan kesan modern nan kreativitas, tetapi tetap memperhatikan profesionalitas. Desain satu ini sangat cocok untuk kamu yang ingin meningkatkan produktivitas dalam berinovasi.

5 tips menata ruang meeting yang sempit

Paket Meeting Room

Walaupun memiliki desain yang indah dan menawan, tetapi jika tidak ditata dengan baik maka ruang meeting akan terlihat biasa saja. Ditambah lagi jika ruangan tersebut terbilang minimalis. Lantas bagaimana cara mengatur ruang rapat menjadi lebih luas?

1. Fasilitas yang dibutuhkan

Pada umumnya ruang meeting mempunyai banyak sekali fasilitas untuk menunjang yang begitu penting guna mendukung kegiatan di sana. Oleh karena itu, tambahkan beberapa fasilitas yang memang benar-benar dibutuhkan.

Pada ruang rapat ada baiknya sertakan meja berukuran panjang dan berbentuk melingkar, serta kursi yang nyaman. Jangan lupa juga untuk fasilitas pendukung yang lain, Seperti AC, buku, LED TV, papan tulis putih, dan lain sebagainya.

Supaya rapat dapat berjalan lancar, fasilitas-fasilitas tersebut sebaiknya dipersiapkan sebelum waktu rapat dimulai. Apabila ingin memakai peralatan elektronik, siapkanlah terlebih dahulu supaya tidak menghabiskan banyak waktu.

2. Menambahkan tanaman hijau

Menaruh tanaman hijau pada tempat meeting berguna untuk menyegarkan dan menyejukkan suasana dalam ruangan. Dengan begitu, udara yang dihasilkan akan lebih segar. Tanaman yang ditaruh tidak perlu yang berukuran besar. Asalkan mudah dan rutin dilakukan perawatan. 

3. Memberikan cahaya yang cukup

Pencahayaan yang maksimal juga harus diperhatikan dalam menata ruangan rapat lho. Hal ini supaya orang yang berdiskusi dapat fokus dengan apa yang dibicarakan. Oleh karenanya, aturlah intensitas cahayanya sesuai dengan kebutuhan.

4. Membuat ruangan kedap suara

Saat sedang rapat, pastinya kita memerlukan suasana nyaman dan tenang. Oleh karenanya, buatlah ruangan yang bersifat kedap udara. Dengan demikian, suara yang berasal dari luar tidak mengganggu jalannya rapat.

5. Menyediakan makanan ringan

Waktu yang dilalui untuk rapat biasanya terbilang cukup lama. Selama ini pula, pastinya para audiens membutuhkan minuman ataupun makanan ringan untuk mengganjal perutnya. Cara satu ini tentunya akan menghilangkan rasa kantuk, karena telah melalui waktu yang cukup lama.

6. Mengkombinasikan warna-warna cerah

Warna cerah nyatanya bisa membuat nuansa di ruangan jadi lebih nyaman. Selain itu, dibandingkan dengan warna gelap, warna cerah ini juga dapat membuat mood audiens meningkat.

Bagaimana karakteristik ruang rapat yang baik?

Ruang rapat yang bagus untuk berdiskusi umumnya mempunyai karakteristiknya sendiri. Karakteristik tersebut di antaranya tertutup namun terdapat jendela yang memperlihatkan pemandangan luar, jauh dari kebisingan, dan hangat.

Berfungsi untuk apa saja ruang rapat itu?

14.-Tempat-Meeting-Enak-di-Jakarta-Barat-Fasilitas-Lengkap-dan-Terjangkau

Selain digunakan untuk kegiatan rapat, ruangan satu ini juga bisa dijadikan sebagai tempat untuk beristirahat sebentar dari aktivitas yang dikerjakan. Dengan beristirahat sebentar, tentunya akan menambah konsentrasi dalam bekerja. Sehingga segala kesalahan yang akan terjadi dapat diminimalisir.

Sekian inspirasi konsep desain ruang meeting yang bisa diaplikasikan di kantormu. Jika masih bingung bagaimana menata ruang rapat minimalis tersebut, kamu dapat mengunjungi situs kami di https://aldironworkspace.com/ atau menghubungi No WA Aldiron. Di sini kamu akan dibimbing untuk menata ruang meeting yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan. Pastinya bersama tenaga ahli yang profesional dan berpengalaman. Selamat mencoba.

Tanya informasi lebih lengkapnya segera untuk ketersediaan coworking space. Hubungi kami melalui WA

“Where works happen”

Baca juga : Apa saja Fasilitas Ruang Rapat di Aldiron Workspace

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *